SpongeBob SquarePants Wiki
Advertisement
SpongeBob SquarePants Wiki

"Idiot Box" adalah episode SpongeBob SquarePants dari musim tiga. Dalam episode ini, SpongeBob dan Patrick bermain di dalam sebuah kotak.

Karakter[]

Plot[]

Di depan halaman rumah Squidward, SpongeBob dan Patrick sedang menunggu suatu kiriman, yang rupanya adalah sebuah kotak besar yang berisi TV yang lebih besar lagi. Mereka membuang TV-nya ke tempat sampah dan masuk ke kotaknya. Squidward heran dengan tingkah mereka dan mendatangi mereka untuk bertanya apakah mereka tidak punya otak. SpongeBob menjelaskan bahwa mereka tidak memerlukan TV karena mereka punya imajinasi. SpongeBob terus menjelaskan bahwa dengan imajinasi mereka bisa menjadi apapun yang mereka inginkan, seperti bajak laut, pemain bola, atau bintang laut (Patrick dengan imajinasinya adalah bintang laut, berarti dia berhasil). Squidward tidak peduli dan hanya menginginkan TV-nya, yang SpongeBob berikan dengan cuma-cuma.

SpongeBob dan Patrick lalu bermain memanjat gunung di dalam kotak mereka. Squidward keluar untuk mengambil remot TV yang tertinggal, dan mendengar suara mereka dari luar. Squidward kesal dengan suara mereka yang berisik dan menendang kotak mereka, tapi kemudian di permainan mereka salju longsor, lengkap dengan suara longsor dan teriakan yang bisa Squidward dengar dari luar kotak. Squidward menjadi khawatir dan segera membuka kotak, tapi yang dia lihat di dalam kotak hanyalah SpongeBob dan Patrick yang sedang duduk. Squidward bertanya bagaimana mereka bisa membuat suara longsor, tapi mereka tidak memberi jawaban jelas. Squidward memutuskan untuk melupakannya, tapi dia tiba-tiba mendengar suara pesawat yang mau menyelamatkan SpongeBob dan Patrick dari longsor. Squidward mencoba membuka kotak itu lagi, tapi isinya masih sama. Ketika ditanya lagi, SpongeBob dan Patrick hanya menjawab bahwa mereka menggunakan kotak dan imajinasi. Ketika Squidward mengklaim bahwa dia punya lebih banyak imajinasi daripada mereka, Patrick berkomentar kalau Squidward tinggal memerlukan kotak.

Di rumahnya, Squidward mencoba meniru SpongeBob dan Patrick dengan cara duduk di sebuah kotak topi. Namun, ini tidak bekerja, sementara itu dia mendengar suara polisi dan penjahat dari kotak SpongeBob dan Patrick. Squidward kesal dan menendang kotaknya yang lalu diambil oleh SpongeBob dan Patrick, lalu memutuskan untuk menonton TV barunya saja. Namun, semua saluran di TV-nya membahas mengenai kotak dan Squidward kembali mendengar suara dari kotak SpongeBob dan Patrick, kali ini suara roket. Squidward curiga mereka menggunakan pita perekam dan mendatangi mereka untuk memintanya. Ketika mereka bilang mereka tidak punya, Squidward memutuskan untuk masuk dan melihat-lihat. Di dalam, SpongeBob dan Patrick bermain di Pulau Robot Bajak Laut, tapi tanpa suara yang Squidward dengar dari luar. Frustasi, Squidward keluar dan menyatakan bahwa dia punya hal yang lebih penting untuk dilakukan daripada memikirkan tentang kotak mereka.

Adegan berikutnya, Squidward berpikir di rumahnya tentang kotak SpongeBob dan Patrick. Dia lalu menunggu sampai malam, pada saat SpongeBob dan Patrick pulang ke rumah mereka masing-masing dan meninggalkan kotaknya di halaman Squidward. Squidward lalu menyelinap masuk ke dalam kotak, tapi yang dia temukan hanyalah kertas plakat dari cerita robot bajak laut mereka. Squidward mulai percaya bahwa itu semua memang berasal dari imajinasi mereka, dan ketika dia coba berimajinasi menjadi pembalap, dia bisa mendengar suara mesin mobil. Sebenarnya, kotak tersebut, bersama Squidward di dalamnya, sedang diambil dan dibawa pergi oleh truk sampah. Namun, Squidward percaya bahwa dia benar-benar sedang balapan, sampai akhirnya kotaknya tersandung tumpukan sampah di tempat pembuangan sampah dan dia terlempar keluar. Besok paginya, SpongeBob dan Patrick terkejut kotak mereka hilang. Mereka memutuskan untuk mengunjungi Squidward dan berharap dia tidak sedang berada di pembuangan sampah.


Produksi[]

Musik[]

 ) Musik Produksi Asosiasi
 ) Musik original
 ) Musik SpongeBob

  You're Nice - Sage Guyton, Jeremy Wakefield [kartu judul]

  Vergnügungspark - Gerhard Trede [SpongeBob dan Patrick menari]
  Awakening Memories - Paul Fenoulhet ["Squidward, kita tidak memerlukan TV."]
  Full of Beans - Robert Schreier [petualangan mendaki gunung]
  Dramatic Climax - Mike Sunderland ["Bertahanlah, kawan. Helikopternya akan segera sampai."]
  Joust - Fredric Bayco ["Perhatian, para pendaki! Bertahanlah!"]
  Death in the City - Jack Beaver [sirine polisi]
  City Desk - Ronald Hanmer [acara tentang produksi kotak]
  Once Upon a Dream - Clive Richardson ["Aku tidak bisa membelikanmu hadiah..."]
  Parallel Dimension - Gregor F. Narholz [peluncuran roket]
  Steel Sting - Jeremy Wakefield ["Merek menertawakanku?"]
  Journey to the Magic Island - Gregor F. Narholz ["Selamat datang, Squidward!"]
  Comic Walk - Sidney Torch ["Kenapa benda ini tidak menyala?"]
  Steel Licks 3 - Jeremy Wakefield [malam tiba]
  Hawaiian Happiness - Jon Jelmer [SpongeBob dan Patrick pulang]
  Finders Creepers - Paddy Kingsland [Squidward menyelinap ke dalam kotak]
  Vibe Sting - Nicolas Carr ["Halo, apa ini?"]
  Vibe Q Sting - Nicolas Carr ["Apa yang...?"]
  You're Nice - Sage Guyton, Jeremy Wakefield [kotak dibawa ke tempat pembuangan sampah]
  Tympup A - Sammy Burdson, John Charles Fiddy [adegan penutup]

Rilis[]

  • Episode ini tersedia di DVD Halloween, The Complete 3rd Season, The First 100 Episodes, Holidays with SpongeBob 3-DVD Gift Set, The Complete Third Season, The Third & Fourth Seasons, dan The Best 200 Episodes Ever.

Penerimaan[]

  • "Idiot Box" mendapat peringkat 62 dalam acara Best Day Ever pada 9-10 November 2006.
  • Episode ini adalah nomor 5 dalam The Tom Kenny Collection di iTunes dan Amazon.com. Deskripsinya:
"SpongeBob and Patrick turn an empty box into a fantasy play land using only their "imaginaaations." [sic] Since Squidward lacks any imagination, he resents anyone who does! The ultra-dramatic and over-the-top action movie fantasy scenarios that our boys playact in the box are really funny (we only hear them)."

Trivia[]

  • Menurut kredit episode, episode ini dibuat pada tahun 2001
  • Kartu judul episode ini adalah animasi transisi televisi.
  • Ini adalah ketiga kalinya kartu judul dianimasikan. Yang pertama adalah "SB-129", yang kedua adalah "Prehibernation Week".

Referensi[]

Advertisement